Tautan-tautan Akses

Kongres AS Setujui Ganjaran atas Manipulasi Yuan Tiongkok


RUU ini mengesahkan pengenaan bea impor yang lebih tinggi atas produk-produk dari negara-negara dengan mata uang yang sengaja dilemahkan.

Dewan Perwakilan Rakyat Amerika atau Kongres telah menyetujui rancangan undang-undang yang hendak mengganjar Tiongkok dan negara-negara lain yang sengaja merendahkan nilai mata uang mereka.

Para anggota Kongres itu menyetujui rancangan tersebut dengan perbandingan suara 348 lawan 79 pada hari Rabu waktu setempat. RUU ini mengesahkan pengenaan bea impor yang lebih tinggi atas produk-produk dari negara-negara dengan mata uang yang sengaja dilemahkan.

Para anggota Kongres dan perusahaan Amerika menuduh Beijing memanipulasi mata uangnya dengan menekan nilai Yuan tetap rendah, sehingga membuat barang produksi Tiongkok berharga lebih rendah di pasar dunia. Mereka juga mengatakan manipulasi yuan telah merugikan Amerika jutaan pekerjaan dalam sektor manufaktur.

Majelis Senat kemungkinan akan mempertimbangkan rancangan ganjaran terhadap Tiongkok berkenaan dengan mata uang ini, padabulan November. Bila rancangan disetujui Senat, rancangan ini akan diajukan kepada Presiden Barack Obama untuk ditandatangani.

Beberapa jam sebelum pemungutan suara pada hari Rabu, bank sentral Tiongkok berjanji untuk meningkatkan fleksibilitas nilai yuan.

XS
SM
MD
LG