Pimpinan Angkatan Bersenjata Korea Selatan, Sabtu (23/4) mengatakan bahwa sebuah misil ditembakkan dari kapal selam menuju laut. Seorang juru bicara pertahanan Korea Selatan mengatakan Seoul sedang memantau dengan seksama militer Korea Utara dan tetap dalam siaga penuh dengan mengambil sikap bertahan.
Surat kabar Korea Utara Rodong Sinbun memuat pernyataan beberapa jam sebelumnya yang mengatakan Presiden Korea Selatan Park Geun-hye sebaiknya bersiap-siap akan pemakamannya.
Pyongyang telah berusaha memperoleh kamampuan misil balistik yang diluncurkan dari kapal selam.
Percobaan penembakan hari Sabtu dilakukan sementara Korea Utara bersiap-siap untuk mengadakan kongres yang jarang partai yang berkuasa bulan Mei.
PBB baru-baru ini mengenakan satu perangkat baru sanksi yang lebih kuat terhadap Korea Utara sebagai tanggapan atas percobaan nuklir ke-4 Pyongyang bulan Januari lalu, dan percobaan misil balistik bulan berikutnya. [gp]