Korea Utara menguji coba beberapa rudal jarak pendek hari Selasa (14/4). Ini merupakan provokasi militer terbarunya yang berlangsung hanya sehari sebelum pemilihan nasional penting di Korea Selatan.
Sebagian proyektil rudal, yang tampaknya dari rudal jelajah jarak pendek, ditembakkan dari pesisir timur Korea Utara, sementara yang lainnya, yang tampaknya rudal udara ke darat, ditembakkan dari sebuah jet tempur, sebut para pejabat militer Korea Selatan.
Dalam sebuah SMS, Ketua Gabungan Kepala Staf militer Korea Selatan menyatakan terus mengevaluasi peluncuran tersebut. Korea Utara, yang telah melakukan uji coba lima rudal jarak pendek tahun ini, kerap melakukan provokasi militer menjelang pemilihan di Korea Selatan, tampaknya untuk mempengaruhi suara atau menekan pemerintah di Seoul.
Rakyat Korea Selatan, Rabu (15/4) akan memilih 300 anggota Majelis Nasional. Hasil pemilu itu akan membantu menentukan arah kebijakan paruh kedua dari lima tahun masa jabatan Presiden Moon Jae-in. [uh/ab]