Tautan-tautan Akses

Ledakan Bom di Afghanistan Timur Tewaskan 8 Orang


Warga Afghanistan mengelilingi mobil penduduk yang hancur akibat ledakan bom di Laghman, Afghanistan (12/11).
Warga Afghanistan mengelilingi mobil penduduk yang hancur akibat ledakan bom di Laghman, Afghanistan (12/11).

Komandan pasukan NATO, Jenderal John Allen, bersama Presiden Afghanistan Hamid Karzai mengutuk keras insiden di distrik Ali Angar yang menewaskan delapan orang itu.

Sebuah bom pinggir jalan di provinsi Laghman, Afghanistan Timur Laut, menghantam mobil warga sipil, hari Sabtu, menewaskan sedikitnya delapan orang, termasuk seorang perempuan dan seorang anak kecil.

Jurubicara gubernur provinsi itu, Faizanullah Patan, mengatakan, ledakan bom menghancurkan mobil tersebut.

Komandan pasukan NATO, Jenderal John Allen, bersama Presiden Afghanistan Hamid Karzai mengutuk keras insiden di distrik Ali Angar itu. Allen mengatakan hal tersebut sebagai contoh lain mengenai sama sekali tidak dihargainya nyawa manusia oleh pemberontak.

Di provinsi Herat, di bagian barat, sedikitnya lima orang luka-luka sewaktu sebuah bom yang dipasang di sepeda meledak.

NATO menyatakan salah satu anggotanya tewas akibat ledakan bom di Afghanistan Selatan. NATO tidak memberi keterangan lainnya.

XS
SM
MD
LG