Tautan-tautan Akses

Menlu China Berterima Kasih atas Dukungan Pantai Gading dalam Isu Taiwan


Presiden Pantai Gading Alassane Ouattara berjabat tangan dengan Menteri Luar Negeri China, Wang Yi, di kediaman kepresidenan di Abdjan, Pantai Gading, pada 17 Januari 2024. (Foto: Reuters/Stringer)
Presiden Pantai Gading Alassane Ouattara berjabat tangan dengan Menteri Luar Negeri China, Wang Yi, di kediaman kepresidenan di Abdjan, Pantai Gading, pada 17 Januari 2024. (Foto: Reuters/Stringer)

Pada akhir kunjungannya ke Afrika di Pantai Gading pada Rabu (17/1), Menteri Luar Negeri China Wang Yi memuji tuan rumah atas penyelenggaraan Piala Afrika dan menggarisbawahi kemitraan kuat China-Pantai Gading, dengan fokus pada dukungan satu sama lain dalam sejumlah isu penting, termasuk Taiwan.

Wang, diplomat tertinggi Beijing, mengakhiri perjalanan pertamanya ke Afrika tahun ini, setelah mengunjungi Mesir, Tunisia dan Togo, sebelum tiba di Pantai Gading pada hari Rabu.

Wang memuji Pantai Gading karena menjadi tuan rumah Piala Afrika tahun ini, sambil menekankan bagaimana perusahaan-perusahaan asal China telah berkontribusi pada beberapa infrastruktur turnamen tersebut.

Ia mengatakan bahwa kedua negara memiliki kemitraan strategis yang kuat, dan menekankan bahwa Pantai Gading mendukung “reunifikasi dan integritas teritorial” China dan Taiwan. [rd/rs]

Forum

XS
SM
MD
LG