Tautan-tautan Akses

Menlu Iran Mengundurkan Diri


Menteri Luar Negeri Iran Mohammad Javad Zarif dalam Konferensi Keamanan tahunan di Munich, Jerman, 17 Februari 2019.
Menteri Luar Negeri Iran Mohammad Javad Zarif dalam Konferensi Keamanan tahunan di Munich, Jerman, 17 Februari 2019.

Menteri Luar Negeri Iran Mohammad Javad Zarif secara mendadak mengumumkan mengundurkan diri dari jabatan. Ia meminta maaf tidak dapat melanjutkan tugasnya.

“Saya minta maaf atas semua kekurangan saya selama menjalankan tugas. Saya berterima kasih kepada rakyat dan para pejabat Iran,” tulisnya melalui akun Instagramnya, Senin (25/2).

Zarif tidak menjelaskan alasan ia mengundurkan diri dan belum ada keterangan dari Presiden Hassan Rouhani.

Zarif adalah ketua perunding Iran yang menghasilkan Perjanjian Nuklir pada 2015 dengan enam negara besar. Dengan perjanjian itu Iran setuju mengekang program memperkaya uranium dan sebagai imbalannya Barat melonggarkan sanksi ekonomi.

Presiden Donald Trump menarik Amerika keluar dari perjanjian itu tahun lalu. [al]

XS
SM
MD
LG