Tautan-tautan Akses

Microsoft Dituduh Sensor Hasil Pencarian Mesin Pencari Bing dalam Bahasa Mandarin


Pengunjung tengah mengamati layar yang disajikan di anjungan Microsoft yang menghadirkan produk "Bing" dalam sebuah pameran elektronik di Las Vegas (Foto: dok).
Pengunjung tengah mengamati layar yang disajikan di anjungan Microsoft yang menghadirkan produk "Bing" dalam sebuah pameran elektronik di Las Vegas (Foto: dok).

Kelompok advokasi kebebasan Internet, GreatFire.org, menuduh Microsoft menyensor hasil pencarian berbahasa Mandarin pada mesin pencari Bing untuk pengguna di Amerika Serikat.

GreatFire.org mengatakan hasil pencarian yang disensor Microsoft, muncul untuk istilah pencarian seperti Dalai Lama, pemimpin spiritual Tibet yang dianggap oleh Beijing sebagai "pemecah belah."

Percy Alpha bekerja untuk organisasi GreatFire.org. Dia memberitahu VOA bahwa Bing tampaknya menyaring tautan dan tulisan yang dianggap "merusak" oleh pemerintah China.

Hasil pencarian tersebut berbeda dengan hasil pencarian yang sama bahasa Mandarin pada saingan Bing, Google, yang tampaknya tidak membatasi hasil pencarian.

Tampaknya hasil pencarian Bing yang disensor juga muncul ketika mencari istilah-istilah, seperti FreeGate, alat pengelakan sensor yang populer.

Dalam beberapa kasus, Bing memberikan keterangan yang memberitahukan bahwa hasil pencarian telah dihapus karena undang-undang dan peraturan China.

Perusahaan Barat telah lama dituduh memenuhi tuntutan sensor untuk melakukan bisnis di China, yang memiliki hampir 600 juta pengguna Internet.
XS
SM
MD
LG