Pemblokiran oleh MK Spanyol itu merupakan kemunduran baru bagi upaya wilayah tersebut untuk melepaskan diri dari kekuasaan Spanyol.
Pemerintah konservatif Perdana Menteri Spanyol Mariano Rajoy telah meminta pengadilan agar menggagalkan desakan separatis Catalonia, wilayah kaya di timur laut Spanyol dan tempat tinggal bagi sekitar seperenam populasi negara tersebut.
Pengadilan menangguhkan resolusi itu, yang disetujui majelis Catalonia Oktober lalu, selama lima bulan dari sekarang. Setelah itu, putusan tersebut bisa menjadi tetap atau dicabut.
Pengadilan juga memperingatkan Presiden Catalonia Carles Puigdemont dan ketua DPR Carme Forcadell agar mematuhi putusan tersebut atau menghadapi tuntutan pidana. [ka/ds]