Puluhan ribu orang berdemonstrasi di kota-kota Perancis, dalam protes terbaru terhadap upaya Presiden Nicolas Sarkozy untuk menaikkan usia pensiun. Para pekerja turun ke jalan-jalan di puluhan kota pada hari Sabtu, dengan kerumunan orang terbanyak di ibukota, Paris.
Hari Sabtu menandai hari kelima mogok kerja yang telah mengurangi frekuensi layanan kereta api dan membatalkan berbagai penerbangan. Mogok kerja di kilang minyak juga telah mengurangi pasokan bahan bakar.
Para pejabat Perancis memberikan izin kepada perusahaan-perusahaan minyak untuk menggunakan cadangan persediaan minyak darurat mereka, tetapi bersikeras bahwa tidak ada alasan bagi para pengemudi untuk takut kekurangan bahan bakar.
Pada hari Jumat, polisi anti huru-hara Perancis merobohkan dengan paksa blokade pengunjuk rasa untuk membuka tempat-tempat pom bensin, sedangkan para pekerja kilang minyak memotong pipa-pipa bahan bakar untuk Paris dan bandara udara.
Demontrasi pada hari Sabtu adalah yang terbaru dalam sebulan belakangan dan pemogokan telah mempengaruhi transportasi, rumah sakit dan sekolah-sekolah di seluruh negeri.
Mogok Kerja di Perancis Terus Berlangsung, Pekerja Turun ke Jalan untuk Berdemo
Dalam protes terbaru terhadap rencana Presiden Nicolas Sarkozy menaikkan usia pensiun, para pekerja turun ke jalan-jalan di puluhan kota Perancis.