Tautan-tautan Akses

Nagasaki Peringati 78 Tahun Serangan Bom Nuklir


Sejumlah burung merpati diterbangkan di atas Patung Perdamaian saat upacara peringatan 77 tahun pengeboman Nagasaki di Nagasaki, Jepang, 9 Agustus 2022. (Foto: Kyodo via Reuters)
Sejumlah burung merpati diterbangkan di atas Patung Perdamaian saat upacara peringatan 77 tahun pengeboman Nagasaki di Nagasaki, Jepang, 9 Agustus 2022. (Foto: Kyodo via Reuters)

Nagasaki memperingati 78 tahun serangan bom nuklir Amerika Serikat (AS) di kota itu pada Rabu (9/8). Wali kota Nagasaki mendesak negara-negara untuk menghapus senjata nuklir, dengan mengatakan bahwa kepemilikan senjata nuklir sebagai opsi pertahanan diri dapat meningkatkan risiko perang nuklir.

Shiro Suzuki membuat pernyataan tersebut setelah Kelompok Tujuh Negara Industri Besar (G7) mengadopsi sebuah dokumen terpisah tentang perlucutan senjata nuklir pada Mei yang menyerukan penggunaan senjata nuklir sebagai opsi pertahanan untuk mencegah serangan musuh.

“Sekarang saatnya untuk menunjukkan keberanian dan membuat keputusan untuk membebaskan diri dari ketergantungan pada senjata nuklir sebagai tameng pertahanan diri,” kata Wali Kota Nagasaki Shiro Suzuki dalam deklarasi perdamaiannya pada Rabu (9/8). “Selama negara bergantung pada senjata nuklir sebagai opsi pertahanan, kita tidak dapat mewujudkan dunia tanpa senjata nuklir," tukasnya.

Ia menambahkan, ancaman nuklir Rusia telah mendorong negara-negara nuklir lainnya untuk mempercepat ketergantungan mereka pada senjata nuklir atau meningkatkan kemampuan mereka, yang selanjutnya meningkatkan risiko perang nuklir, Rusia bukan satu-satunya negara yang memiliki senjata nuklir untuk mencegah serangan musuh, kata Suzuki.

AS menjatuhkan bom atom pertama di dunia di Hiroshima pada 6 Agustus 1945, menghancurkan kota itu dan membunuh 140.000 orang. Serangan kedua tiga hari kemudian di Nagasaki menewaskan 70.000 orang lagi. Jepang menyerah pada 15 Agustus, mengakhiri Perang Dunia II dan hampir setengah abad agresinya di Asia. [ab/uh]

Forum

Recommended

XS
SM
MD
LG