Tautan-tautan Akses

Obama Minta Komentar tentang Pengungsi Suriah Dihentikan


Ketua DPR AS Paul Ryan merupakan salah satu pejabat AS yang meminta penghentian pemukiman pengungsi Suriah di AS.
Ketua DPR AS Paul Ryan merupakan salah satu pejabat AS yang meminta penghentian pemukiman pengungsi Suriah di AS.

Lebih dari 20 gubernur negara bagian menyatakan menolak pengungsi masuk ke negara-negara bagian mereka.

Presiden AS Barack Obama menilai komentar-komentar tentang pengungsi Suriah yang dilontarkan beberapa politisi Amerika "menyinggung" dan "kalap."

Berbicara di sela-sela KTT APEC di Filipina hari Rabu (18/11), Obama menegaskan kecamannya terhadap anggota Kongres, gubernur dan mereka yang mencalonkan diri menjadi presiden, yang menilai rencananya menerima ribuan pengungsi Suriah tahun ini terlalu berisiko bagi keamanan Amerika.

Kekhawatiran meningkat sehubungan rencana Amerika menerima 10 ribu pengungsi Suriah setelah diketahui salah seorang teroris yang terlibat serangan hari Jumat di Paris menyelinap ke Eropa bersama gelombang migran Suriah.

Sebelumnya, pejabat-pejabat Gedung Putih dalam konferensi telepon dengan 34 gubernur negara bagian, menjelaskan cara para pengungsi disaring untuk masuk ke Amerika.

Lebih dari 20 gubernur negara bagian menyatakan menolak pengungsi masuk ke negara-negara bagian mereka. [ka]

XS
SM
MD
LG