Tautan-tautan Akses

Obama Puji KTT G7 di Jepang 'Sangat Produktif'


Presiden AS Barack Obama berbicara kepada media di sela-sela KTT G7 di hotel Shima Kanko di kota Shima, Jepang hari Kamis (26/5).
Presiden AS Barack Obama berbicara kepada media di sela-sela KTT G7 di hotel Shima Kanko di kota Shima, Jepang hari Kamis (26/5).

Presiden AS Barack Obama melanjutkan lawatannya ke Jepang dengan menghadiri KTT 7 negara maju atau G7.

Presiden Barack Obama mengatakan, KTT G-7 di Jepang telah dimulai dengan baik, dan menyebutnya "sangat produktif". Obama mengatakan, menjaga ekonomi global berkembang adalah salah satu agenda terpenting baginya dan bagi para pemimpin Jepang, Inggris, Perancis, Jerman, Italia dan Kanada yang dibahas pada pembukaan KTT.

Presiden Obama mengatakan, mereka berniat akan lebih banyak membicarakan isu-isu internasional penting dalam pertemuan itu.

Dalam sebuah wawancara pers, Obama juga menyinggung perkembangan kampanye pemilihan presiden yang sedang berlangsung di Amerika.

Presiden Barack Obama mengatakan, para pemimpin dunia yang telah berbicara dengannya "terguncang" dengan hadirnya Donald Trump sebagai calon dalam pemilihan presiden 2016.

Presiden mengatakan, dunia sedang memperhatikan dengan cermat karena "Amerika adalah jantung dari tatanan internasional", katanya hari Kamis setelah pertemuan hari pertama para pemimpin tujuh negara terkaya di dunia, yang berlangsung di kota Ise Shima, Jepang.

"Saya pikir, masuk akal bahwa mereka terkejut dengan calon dari Partai Republik, Donald Trump. Mereka tidak yakin seberapa jauh harus mempercayai berbagai pernyataannya, karena banyak proposal yang diucapkannya menunjukkan, ketidaktahuannya akan masalah dunia atau sikap angkuh, atau minat untuk mendapat tweets dan menjadi berita utama, bukan benar-benar memikirkan apa yang diperlukan untuk menjaga Amerika supoaya aman dan makmur, serta menjaga agar dunia stabil," kecam Obama.

Trump telah unggul dalam usaha memperoleh nominasi dari Partai Republik berdasarkan pernyataannya mengenai imigran Hispanik dan warga Muslim. Dia juga menyerukan penarikan pasukan AS dari Jepang dan Korea Selatan dan memberi negara-negara itu senjata nuklir untuk melawan ancaman Korea Utara .

Setelah pertemuan puncak berakhir hari Jumat, Obama akan menuju Hiroshima, di mana puluhan ribu rakyat Jepang tewas ketika sebuah pesawat terbang AS menjatuhkan bom atom pertama di dunia pada tahun 1945, mempercepat berakhirnya Perang Dunia II. [ps/ii]

Recommended

XS
SM
MD
LG