Tautan-tautan Akses

OPCW Undang Swasta Bantu Penghancuran Senjata Suriah


Para pekerja OPCW dalam pertemuan di hotel Damaskus, Suriah (foto: dok).
Para pekerja OPCW dalam pertemuan di hotel Damaskus, Suriah (foto: dok).

Organisasi bagi Pelarangan Senjata Kimia (OPCW) mengundang pihak-pihak swasta yang berminat mengolah dan membuang bahan-bahan kimia milik Suriah.

Badan pengawas senjata kimia global mengundang perusahaan-perusahaan swasta untuk terlibat dalam penghancuran cadangan senjata kimia Suriah.

Organisasi bagi Pelarangan Senjata Kimia (OPCW) mengumumkan pernyataan yang mengundang pihak-pihak yang berminat untuk berperan dalam mengolah dan membuang bahan-bahan kimia organik dan nonorganik yang berbahaya maupun tidak berbahaya.

Seorang pejabat senior OPCW yang minta tidak disebutkan namanya hari Kamis mengatakan bahwa lebih dari 700 ton bahan kimia tercatat dapat dihancurkan di fasilitas-fasilitas komersial biasa.

Bahan-bahan kimia paling berbahaya masih perlu dihancurkan di fasilitas yang aman di bawah pengawasan OPCW. Belum ada lokasi yang ditemukan untuk penghancuran itu dan kegiatan tersebut kemungkinan akan dilakukan di laut.
XS
SM
MD
LG