Tautan-tautan Akses

Organisasi HAM Desak AS Utamakan Hak Azasi dengan Tiongkok


Direktur Eksekutif Human Rights Watch Kenneth Roth mendesak Wapres AS Joe Biden menjadikan HAM di Tiongkok sebagai agenda utama pembicaraan dengan Wapres Tiongkok.
Direktur Eksekutif Human Rights Watch Kenneth Roth mendesak Wapres AS Joe Biden menjadikan HAM di Tiongkok sebagai agenda utama pembicaraan dengan Wapres Tiongkok.

Pimpinan Human Rights Watch, Kenneth Roth mengatakan telah melakukan pembicaraan dengan Wapres AS Joe Biden mengenai hal itu.

Organisasi-organisasi hak azasi manusia sedang mendesak Amerika Serikat agar membuat hak azasi manusia masalah pokok dalam pembicaraan yang akan diadakan dengan wakil presiden Tiongkok.

Dalam wawancara dengan Voice of America hari Kamis, pimpinan Human Rights Watch, Kenneth Roth, mengatakan ia telah melakukan pembicaraan terus-terang dan produktif dengan Wakil Presiden Amerika Joe Biden mengenai hal itu.

Roth dan 3 aktivis hak azasi lain mendesak Biden agar memusatkan perhatian pada masalah yang lebih besar, yakni, masalah sistemik hak azasi manusia di Tiongkok, bukan kasus-kasus perorangan tahanan politik.

Roth mengatakan Biden sependapat hal itu penting. Ia mengatakan Biden mengatakan kepada mereka hubungan Amerika-Tiongkok harus didasarkan pada “kebenaran” bahwa hak azasi manusia adalah nilai-nilai unversal, bukan nilai-nilai barat.

Biden akan bertemu dengan wakil presiden Tiongkok, Xi Jinping, pekan depan ketika Xi mengunjungi Amerika Serikat.

XS
SM
MD
LG