Tautan-tautan Akses

Pakistan Tutup Karachi Pasca Kekerasan Politik


Para korban luka-luka aksi kekerasan oleh kawanan bersenjata dirawat di rumahsakit Karachi, Pakistan.
Para korban luka-luka aksi kekerasan oleh kawanan bersenjata dirawat di rumahsakit Karachi, Pakistan.

Aparat keamanan berpatroli di Karachi, sementara kantor-kantor ditutup setelah kekerasan menewaskan 56 orang sejak Sabtu.

Kota pelabuhan di selatan Pakistan – Karachi – ditutup selama satu hari untuk berkabung, menyusul kekerasan politik yang menewaskan sedikitnya 56 orang sejak Sabtu lalu.

Aparat keamanan berpatroli di kota tersebut, sementara kantor-kantor ditutup dan transportasi publik di kebanyakan daerah terhenti. Sedikitnya satu orang dilaporkan tewas dalam sebuah serangan.

Perdana Menteri Pakistan Yousouf Raza Gilani mengatakan belum ada keputusan yang dibuat untuk menempatkan tentara di Karachi, dan menambahkan pemerintah sipil masih mampu mengontrol situasi.

Para pejabat Pakistan mengatakan sedikitnya 55 orang tersangka telah ditahan dalam kaitan dengan kekerasan tersebut.

Aksi pembunuhan itu berawal hari Sabtu, sehari sebelum pemilu sela hari Minggu untuk menggantikan Raza Haider – anggota parlemen yang ditembak mati di Karachi bulan Agustus.

Pembunuhan Haider menebar aksi kekerasan sejak bulan Agustus lalu yang menewaskan sedikitnya 85 orang.

XS
SM
MD
LG