Tautan-tautan Akses

Para Pemain NBA dan Pemilik Klub Kembali Berunding


Komisaris NBA, David Stern, setelah bertemu Asosiasi Pemain NBA di New York September silam. (Foto:dok)
Komisaris NBA, David Stern, setelah bertemu Asosiasi Pemain NBA di New York September silam. (Foto:dok)

Pertemuan antara pemilik Persatuan Bola Basket Nasional atau NBA dan pemain-pemainnya yang mogok berlangsung hari Rabu siang di New York.

Persatuan Pemain Basket NBA menolak usul kontrak terbaru Liga Bola Basket itu hari Selasa. Namun, pemain NBA telah mengajukan permohonan untuk mengadakan sekali lagi pertemuan sebelum batas waktu pukul lima hari Rabu.

Menurut Komisaris NBA, David Stern, kalau pertemuan itu gagal, tawaran itu akan sia-sia kalau kesepakatan tak tercapai.

Pemilik NBA telah memecat para pemain, dan hanya sedikit kemajuan dicapai dalam perundingan-perundingan itu.

Hari Rabu itu merupakan pemogokan hari ke-132 dalam pemogokan kedua dalam sejarah mogok NBA yang sampai mengganggu musim pertandingan tetap NBA.

Diapit oleh wakil-wakil pemain dari 29 tim dan lebih dari 15 pemain yang tampil dalam pertemuan serikat buruh hari Selasa di New York, direktur eksekutif serikat buruh Billy Hunter dan Presiden NBA Derek Fisher mengumumkan bahwa wakil-wakil para pemain mendukung rekomendasi mereka untuk menolak tawaran NBA yang diajukan minggu lalu.

Stern mengatakan, tawaran itu akan diganti dengan tawaran yang kurang begitu menarik jika kedua pihak gagal mencapai kesepakatan hingga batas waktu yang telah ditentukan.

XS
SM
MD
LG