Kini para peneliti telah menemukan molekul yang sepertinya bertanggungjawab untuk kondisi ini, yang dikenal sebagai cachexia. Penemuan oleh para peneliti dari Dana-Farber Cancer Institute di Boston membuka kemungkinan bahwa kondisi ini bisa dibalik.
Di edisi online Nature yang lebih awal, para peneliti mendeskripsikan bagaimana sebuah protein yang dinamakan PTHrP, dikeluarkan oleh banyak tumor, berubah dalam proses yang memproduksi panas di jaringan lemak, menghasilkan penurunan berat badan yang tidak sehat.
Dalam eksperimen tes tube dan penelitian dengan tikus yang memiliki tumor paru-paru, sebuah antibody yang secara aktif memblokir PTHrP hampir sepenuhnya mencegah hilangnya massa otot dan memperbaiki fungsi otot di hewan-hewan yang dirawat.
Para peneliti tidak mengetahui apakah PTHrP bertanggungjawab untuk penyusutan otot di semua jenis kanker, dan itu adalah salah satu pertanyaan yang harus dijawab sebelum ujicoba antibody tersebut pada manusia bisa dimulai.