Tautan-tautan Akses

Pasukan Pemerintah Suriah Serang Kota Bzaa, 10 Tewas


Warga Suriah memeriksa bangunan-bangunan yang hancur pasca serangan udara pasukan pemerintah Suriah di Aleppo (Foto: dok). Pasukan Suriah dilaporakan kembali melancarkan serangan udara, kali ini di kota Bzaa, dan menewaskan sedikitnya 10 orang, Senin (6/1).
Warga Suriah memeriksa bangunan-bangunan yang hancur pasca serangan udara pasukan pemerintah Suriah di Aleppo (Foto: dok). Pasukan Suriah dilaporakan kembali melancarkan serangan udara, kali ini di kota Bzaa, dan menewaskan sedikitnya 10 orang, Senin (6/1).

Aktivis Suriah mengatakan serangan udara pasukan pemerintah Suriah telah menewaskan 10 warga sipil di kota yang dikuasai pemberontak di utara negara itu, Senin (6/1).

Dua organisasi aktivis - Aleppo Media Center dan Syrian Observatory for Human Rights yang berbasis di Inggris - mengatakan Selasa (7/1) bahwa korban tewas dalam serangan di kota Bzaa itu termasuk anak-anak. Kota Bzaa terletak di daerah yang dikuasai pemberontak di provinsi Aleppo, Suriah utara.

Para aktivis mengatakan pasukan Suriah yang setia kepada Presiden Bashar Assad telah menewaskan ratusan orang dalam pemboman daerah yang dikuasai pemberontak di sana dalam beberapa pekan terakhir.

Serangan itu terjadi di tengah pertikaian paling serius antara pemberontak Suriah di utara. Para aktivis mengatakan bentrokan antar pemberontak semakin gencar hari Selasa, di saat aliansi brigade oposisi berusaha untuk mengusir pejuang dari kelompok yang berhubungan dengan al-Qaida dari utara.
XS
SM
MD
LG