Pasukan Perancis mendapat sambutan gegap gempita hari Sabtu di jalan-jalan di Bangui, ibukota Republik Afrika Tengah, sementara beberapa pesawat tempur dan helikopter terbang rendah di atas kota yang bergolak itu.
Pengerahan pasukan itu dilakukan ketika Presiden Perancis Francois Holland mengatakan bala bantuan Perancis bagi pasukan PBB akan mencapai 1.600 personil hari Sabtu – 400 orang lebih banyak dari rencana semula.
Hollande, berbicara di Paris, mengatakan pasukan Perancis telah diperintahkan untuk melucuti “semua milisi dan kelompok bersenjata yang meneror penduduk” di kota, di mana para petugas bantuan telah mengumpulkan ratusan jenazah sejak Kamis.
Pengerahan pasukan itu dilakukan ketika Presiden Perancis Francois Holland mengatakan bala bantuan Perancis bagi pasukan PBB akan mencapai 1.600 personil hari Sabtu – 400 orang lebih banyak dari rencana semula.
Hollande, berbicara di Paris, mengatakan pasukan Perancis telah diperintahkan untuk melucuti “semua milisi dan kelompok bersenjata yang meneror penduduk” di kota, di mana para petugas bantuan telah mengumpulkan ratusan jenazah sejak Kamis.