Tautan-tautan Akses

Paus Doakan Korban Ledakan Bom di Mogadishu dan Insiden di Seoul


Paus Fransiskus menyampaikan doa Angelus di Lapangan Santo Petrus di Vatikan, Minggu, 30 Oktober 2022. (AP Photo/Gregorio Borgia)
Paus Fransiskus menyampaikan doa Angelus di Lapangan Santo Petrus di Vatikan, Minggu, 30 Oktober 2022. (AP Photo/Gregorio Borgia)

Paus Fransiskus hari Minggu (30/10) menyampaikan doa bagi para korban ledakan bom di Mogadishu, Somalia, dan mereka yang meninggal dalam insiden di Itaewon, Seoul, Korea Selatan.

Ribuan orang berkumpul untuk mendengar khutbah Paus dalam doa Angelus di Lapangan Santo Petrus, Roma.

“Kita berdoa bagi para korban serangan teroris yang menewaskan lebih dari seratus orang di Mogadishu, termasuk banyak diantara mereka adalah anak-anak. Semoga Tuhan mengubah hati mereka yang melakukan aksi kekerasan,” doanya.

Ia juga menunjukkan kesedihan mendalam dengan jatuhnya korban jiwa di Seoul, yang sebagian besar berusia 20 dan 30an. “Kita berdoa pada Tuhan demi anak-anak muda yang meninggal tadi malam di Seoul dalam insiden terinjak-injak itu,” ujarnya.

Paus juga mengajak orang-orang untuk terus mendoakan perdamaian di Ukraina. [em/jm]

Forum

Recommended

XS
SM
MD
LG