Tautan-tautan Akses

Pejabat Uni Eropa Peringatkan Kemungkinan Perang di Catalonia


Guenther Oettinger, komisaris Jerman untuk Uni Eropa memperingatkan kemungkinan perang di Catalonia, Spanyol.
Guenther Oettinger, komisaris Jerman untuk Uni Eropa memperingatkan kemungkinan perang di Catalonia, Spanyol.

Kapten kesebelasan Barcelona, yang kini jadi pusat perhatian sehubungan pemisahan diri Catalonia, mendesak politisi di Madrid dan ibukota Catalonia untuk mulai berunding tentang masa depan provinsi di Spanyol timur laut itu.

“Sebelum kita menyebabkan lebih banyak kerusakan, mereka yang bertanggung jawab harus mulai berdialog satu sama lain. Lakukan itu untuk kita semua, sepantasnya kami bisa hidup dalam perdamaian,” kata Andres Iniesta di halaman Facebooknya.

Seruannya datang ketika pejabat top Uni Eropa hari Kamis (5/10) memperingatkan bahwa pertikaian pemisahan diri ini berisiko meningkat menjadi konflik bersenjata.

“Situasinya sangat mengkhawatirkan. Perang saudara bisa terjadi, di tengah Eropa,” kata Guenther Oettinger, komisaris Jerman untuk Uni Eropa dalam sebuah acara di Munich.

Komentar komisaris Jerman yang mencengangkan itu menyebabkan diplomat-diplomat Uni Eropa heboh. Salah satu mengatakan kepada VOA dia merasa komentar itu tidak masuk akal.

Tetapi Oettinger dan Komisi Uni Eropa, badan pemerintahan blok Eropa itu, yang khawatir kemerdekaan Katalonia bisa memicu separatisme lainnya di Eropa, juga mendesak penguasa di Madrid dan Barcelona untuk mulai perundingan dan menghindari provokasi lebih jauh. Tampaknya tidak ada tanda-tanda hal ini akan terjadi, dan kedua belah pihak sama-sama keras dalam menghadapi krisis konstitusional terburuk di Spanyol sejak usaha kudeta pada 1981. [jm]

Recommended

XS
SM
MD
LG