Tautan-tautan Akses

3 Pejabat Tinggi AS Bantah Tulis Opini Anonim yang Kritik Trump


Dari kiri: Menlu AS Mike Pompeo, Wapres Mike Pence, dan Presiden Donald Trump dalam rapat kabinet di Gedung Putih (27/8).
Dari kiri: Menlu AS Mike Pompeo, Wapres Mike Pence, dan Presiden Donald Trump dalam rapat kabinet di Gedung Putih (27/8).

Tiga pejabat tinggi pemerintahan Trump membantah telah menjadi penulis sebuah artikel opini anonim di New York Times yang mengkritik gaya kepemimpinan Donald Trump yang “picik dan tidak efektif.”

Menteri Luar Negeri Mike Pompeo, sewaktu berbicara dalam lawatan ke India, menyebut artikel itu “menyedihkan,” seraya mengatakan “upaya-upaya media dalam hal ini untuk merongrong pemerintahan yang sekarang sangat menggelisahkan.“

Wakil Presiden Mike Pence juga membantah menulis opini tersebut, sementara wakil kepala stafnya mengatakan kantor Pence “tidak melakukan tindakan amatir serendah itu.”

Direktur Intelijen Nasional Dan Coats melansir pernyataan yang menyebutkan, “Spekulasi bahwa artikel di New York Times itu ditulis oleh saya atau deputi utama saja jelas-jelas salah. Kami tidak menulisnya.”

Times menyebut penulis artikel itu adalah seorang pejabat senior pemerintah yang posisinya akan terancam apabila identitasnya diumumkan.

Penulis anonim itu menegaskan impuls terburuk presiden kerap digagalkan oleh stafnya sendiri. Ia menulis, “Ini mungkin tidak memberi banyak kelegaan pada era yang kacau ini” tetapi ia ingin rakyat Amerika tahu bahwa “ada orang-orang dewasa dalam pemerintahan.”

Trump menanggapi dengan serangkaian komentar setelah artikel itu diterbitkan hari Rabu, termasuk dengan cuitan yang meminta surat kabar itu menyebutkan narasumbernya untuk dikenai tuntutan. [uh]

XS
SM
MD
LG