Tautan-tautan Akses

Pejabat Trump ke Meksiko untuk Redakan Keprihatinan Soal Kebijakan AS


Menteri Luar Negeri AS Rex Tillerson (tengah) disambut Dubes AS untuk Meksiko Roberta Jacobson (kanan) dan Mauricio Ibarra Ponce de Leon, Direktur bagian Amerika Utara di Kementerian Luar Negeri Meksiko di bandar udara Mexico City (22/2). (AP/Rebecca Blackwell)
Menteri Luar Negeri AS Rex Tillerson (tengah) disambut Dubes AS untuk Meksiko Roberta Jacobson (kanan) dan Mauricio Ibarra Ponce de Leon, Direktur bagian Amerika Utara di Kementerian Luar Negeri Meksiko di bandar udara Mexico City (22/2). (AP/Rebecca Blackwell)

Kunjungan itu terjadi pada saat hubungan berada pada titik yang rendah, meskipun keduanya tidak pernah terlibat konflik di perbatasan.

Dua pejabat tinggi pemerintahan Presiden AS Donald Trump tiba di Meksiko untuk meredakan keprihatinan dan kemarahan atas kebijakan Amerika Serikat yang baru terhadap Meksiko.

Kedua orang itu adalah Menteri Luar Negeri Rex Tillerson dan Menteri Keamanan Dalam Negeri John Kelly. Hari Kamis (23/2) ini keduanya akan bertemu dengan Presiden Meksiko Enrique Pena Nieto dan anggota kabinetnya, dalam pertemuan tingkat tinggi pertama yang dipusatkan pada masalah perdagangan narkoba, imigrasi dan perdagangan antara kedua negara.

“Sangat penting bahwa presiden mengirim kedua menteri itu ke Meksiko,” kata juru bicara Gedung Putih Sean Spicer hari Rabu. Ini merupakan simbol hubungan yang berarti antara kedua negara, tambahnya.

Kunjungan itu terjadi pada saat hubungan berada pada titik yang rendah, meskipun keduanya tidak pernah terlibat konflik di perbatasan sepanjang 3.100 kilometer sejak berakhirnya perang AS-Meksiko pada tahun 1840-an.

Trump telah berulang kali mengatakan bahwa Meksiko harus membayar ongkos pembangunan tembok di sepanjang perbatasan itu, yang menurut sejumlah anggota DPR di Washington akan memerlukan US$12 milyar.

Minggu ini, Departemen Keamanan Dalam Negeri Amerika mengumumkan kebijakan baru untuk mendeportasi jutaan pendatang gelap ke Amerika, kebanyakan dari Meksiko. Namun Menlu Meksiko Luis Videgaray mengatakan hari Rabu, negaranya tidak akan menerima peraturan pelaksanaan imigrasi Amerika itu, dan tidak akan ragu-ragu untuk membawa masalahnya ke PBB. [isa/ps]

XS
SM
MD
LG