Tautan-tautan Akses

Pemberontak Syiah Lakukan Serangan di Yaman Utara, 21 Tewas


Militer Yaman harus menghadapi pemberontakan kelompok Shiah di utara (foto: dok).
Militer Yaman harus menghadapi pemberontakan kelompok Shiah di utara (foto: dok).

Pemberontak Syiah dari kelompok Zaidi telah menembaki sasaran-sasaran di kota Damaj hari Sabtu malam sampai Minggu pagi.

Pemberontak Syiah dilaporkan telah menyerang sebuah sekolah Islam dan tempat-tempat lain di provinsi Saada di bagian utara Yaman, dan menewaskan paling sedikit 21 orang. Sedikitnya 50 orang lainnya mengalami cedera dalam serangan itu.

Kata pejabat keamanan propinsi dan warga Sunni setempat, pemberontak Shiah dari kelompok Zaidi telah menembaki sasaran-sasaran di kota Damaj pada Sabtu malam sampai Minggu pagi. Kata mereka, di antara sasaran itu adalah sebuah sekolah milik kelompok Islam Salafi.

Sekte Shiah ‘Zaidi’ yang menguasai kawasan Saada itu melihat kelompok Salafi sebagai ancaman, dan militan dari kedua pihak terlibat tembak-menembak dalam beberapa minggu terakhir, sehingga warga setempat berusaha mengadakan gencatan senjata.

Pemberontak Zaidi itu melancarkan pemberontakan melawan pemerintah Yaman di bagian utara sejak lama.

Sementara itu, Presiden Yaman Ali Abdullah Saleh kembali ke ibukota San'aa Sabtu malam setelah kunjungan tiga hari ke Arab Saudi, di mana ia menanda-tangani perjanjian untuk menyerahkan kekuasaan kepada wakilnya, sebagai bagian transisi ke arah demokrasi di negara yang telah dikuasainya selama 33 tahun.

XS
SM
MD
LG