Tautan-tautan Akses

Pembicaraan China-Rusia Berfokus pada Korea Utara


Presiden Rusia Vladimir Putin (kanan) berjabat tangan dengan Menlu China Wang Yi di Moskow, Rusia (11/3).
Presiden Rusia Vladimir Putin (kanan) berjabat tangan dengan Menlu China Wang Yi di Moskow, Rusia (11/3).

Kunjungan dua hari Menteri Luar Negeri China Wang Yi ke Rusia pekan ini umumnya difokuskan pada peningkatan ancaman nuklir Korea Utara.

Setelah bertemu Menteri Luar Negeri Rusia Sergei Lavrov hari Jumat (11/3), Wang mengatakan, China tidak akan mengakui status Korea Utara sebagai kekuatan nuklir. Ia juga mengatakan pembuatan senjata nuklir oleh negara itu harus dihentikan, dan bahwa China secara tegas berkomitmen pada Semenanjung Korea yang bebas nuklir.

Bertekad bahwa China tidak akan berhenti mengupayakan dimulainya lagi pembicaraan enam-pihak, Wang menyatakan, semua ketentuan resolusi PBB yang menjatuhkan sanksi terhadap Korea Utara harus sepenuhnya dilaksanakan, tetapi dengan niat meminimalkan dampak buruk bagi warga sipil Korea Utara.

Sementara itu, ia menambahkan, ketegangan yang meningkat di semenanjung itu bagaimanapun seharusnya dihindari. [ka/al]

XS
SM
MD
LG