Tautan-tautan Akses

Pemerintah Sementara Libya Perketat Keamanan di Tripoli Menyusul Bentrokan


Pasukan NTC Libya tampak siaga di ibukota Tripoli, dalam bentrokan dengan pasukan pro-Gaddafi (14/10).
Pasukan NTC Libya tampak siaga di ibukota Tripoli, dalam bentrokan dengan pasukan pro-Gaddafi (14/10).

Dewan Transisi Nasional (NTC) Libya berusaha membersihkan ibukota Tripoli dari pasukan pro-Gaddafi yang bersenjata.

Pemerintahan sementara Libya telah meningkatkan keamanan di Tripoli setelah bentrokan antara pasukan keamanannya dan pejuang yang setia kepada mantan pemimpin Moammar Gaddafi menewaskan tiga orang.

Dewan Transisi Nasional (NTC) hari Sabtu mengatakan pasukannya sedang melakukan penggeledahan dan bekerja untuk membersihkan ibu kota itu dari loyalis Gaddafi yang bersenjata.

Hari Jumat, ledakan-ledakan mengguncang Tripoli sewaktu pertempuran bersenjata berkobar antara pasukan pemerintahan sementara dan pasukan pro-Gaddafi, dalam bentrokan besar pertama sejak NTC menguasai ibukota bulan Agustus.

NTC mengatakan kerusuhan itu terjadi setelah para loyalis yang telah berkumpul untuk rapat umum pro-Gaddafi mulai melepaskan tembakan.

Juga hari Sabtu, pejuang NTC berjuang melawan kantung-kantung perlawanan di Sirte, kota asal Gaddafi.

XS
SM
MD
LG