Pendiri perusahaan pembayaran kartu kredit di kota Seattle memotong gajinya dengan porsi sangat besar untuk memberi setiap orang karyawannya kenaikan gaji yang tinggi.
Dan Price, pemilik Gravity Payments, mengatakan kepada karyawannya pekan ini bahwa ia akan memotong gajinya yang US$1 juta per tahun itu menjadi $70.000. Ia akan menggunakan uang itu dan laba perusahaan supaya setiap karyawan akan mendapat gaji pokok $70.000 yang akan dinaikkan secara bertahap selama tiga tahun.
Ia mengatakan biaya hidup sedang meningkat dengan cepat di Seattle dan gaji seharusnya naik bersamanya. Perusahaan tersebut sekarang ini membayar gaji rata-rata $48.000 setahun bagi ke-120 pegawainya. Tujuh puluh dari mereka akan mendapat kenaikan gaji berdasarkan rencananya dan 30 dari mereka akan melihat gaji mereka dua kali lipat.
Pengumunan Price dalam rapat perusahaan mendapat sambutan meriah dari karyawannya, dan sebagian mengatakan itu akan memungkinkan mereka mulai mempunyai anak lebih cepat, membeli rumah atau melunasi utang kartu kredit atau pinjaman biaya kuliah.
Sebelumnya bulan ini, undang-undang upah minimum Seattle mulai berlaku, yang kelak akan menaikkan upah minimum per jam menjadi $10.