Penjaga Pantai Yunani pada hari Minggu (19/6) menyelamatkan 108 migran dari perahu layar yang ditemukan tanpa kemudi dan bocor di Laut Aegea di tengah angin kencang, menurut pihak berwenang Yunani.
Para migran yang diselamatkan – 63 pria, 24 wanita dan 21 anak-anak – mengatakan kepada pihak berwenang bahwa ada empat orang yang hilang.
Laporan tentang perahu layar yang terombang-ambing di dekat pulau tidak berpenghuni Delos itu sampai ke Penjaga Pantai Yunani Sabtu malam. Penjaga Pantai kemudian mengirim tiga kapal penyelamat dan sebuah kapal tunda.
Minggu dini hari, tim penyelamat berhasil menarik kapal naas tersebut ke sebuah pulau kecil di dekat pulau Mykonos, kata pihak berwenang.
Para migran kemudian diangkut ke Mykonos, kata mereka.
Para migran mengatakan kepada pihak berwenang bahwa kapal mereka telah berlayar dari Turki ke tujuan yang tidak diketahui. [lt/jm]