Menteri Urusan Transportasi Perancis Frederic Cuvilier hari Sabtu memuji tindakan cepat teknisi kereta api dan mengatakan penyelidikan akan memfokuskan pada isu-isu seperti infrastruktur. Cuvilier mengatakan kepada radio Perancis bahwa tindakan cepat teknisi kereta api telah mencegah terjadinya tabrakan dengan kereta api lain, hanya dalam waktu beberapa detik.
Kereta api yang membawa ratusan penumpang itu keluar dari jalur hari Jum’at (12/7) dan menabrak platform stasiun Bretigny-sur-Orge, sekitar 20 kilometer di selatan ibukota Paris. Sedianya kereta api itu meluncur dari Paris menuju kota Limoges.
Puluhan orang dilaporkan luka-luka dalam kecelakaan itu, ketika beberapa gerbongnya saling bertabrakan. Menteri Dalam Negeri Perancis Manuel Valls mengingatkan, jumlah korban masih akan terus bertambah. Tim SAR masih terus melakukan pencarian para korban.
Kecelakaan hari Jum’at itu terjadi di saat banyak keluarga tengah melakukan perjalanan dalam liburan musim panas. Akhir pekan ini merupakan musim libur di Perancis, dimana pada hari Minggu besok warga merayakan salah satu hari besar nasional yaitu Hari Bastil. Kereta itu sebenarnya tidak dijadwalkan berhenti di stasiun Bretigny-sur-Orge.
Kereta api yang membawa ratusan penumpang itu keluar dari jalur hari Jum’at (12/7) dan menabrak platform stasiun Bretigny-sur-Orge, sekitar 20 kilometer di selatan ibukota Paris. Sedianya kereta api itu meluncur dari Paris menuju kota Limoges.
Puluhan orang dilaporkan luka-luka dalam kecelakaan itu, ketika beberapa gerbongnya saling bertabrakan. Menteri Dalam Negeri Perancis Manuel Valls mengingatkan, jumlah korban masih akan terus bertambah. Tim SAR masih terus melakukan pencarian para korban.
Kecelakaan hari Jum’at itu terjadi di saat banyak keluarga tengah melakukan perjalanan dalam liburan musim panas. Akhir pekan ini merupakan musim libur di Perancis, dimana pada hari Minggu besok warga merayakan salah satu hari besar nasional yaitu Hari Bastil. Kereta itu sebenarnya tidak dijadwalkan berhenti di stasiun Bretigny-sur-Orge.