Tautan-tautan Akses

Perancis Laporkan 20 Kasus Virus Korona Baru


Para ilmuwan bekerja di laboratorium di Institut Pasteur sedang mengembangkan pengujian cepat virus korona, Paris, 6 February 2020.
Para ilmuwan bekerja di laboratorium di Institut Pasteur sedang mengembangkan pengujian cepat virus korona, Paris, 6 February 2020.

Pihak berwenang Perancis, Kamis (27/2), melaporkan 20 kasus virus korona dalam 24 jam terakhir ini. Dengan demikian, jumlah keseluruhan penderita virus mematikan itu menjadi 38 kasus, termasuk 2 korban yang telah meninggal dunia.

Lonjakan kasus ini memicu keprihatinan luas seiring peringatan Presiden Emmanuel Macron sebelumnya bahwa negara itu sedianya bersiap menghadapi wabah tersebut.

Kepala Dewan Kesehatan Perancis Jerome Salomon mengatakan 24 orang telah dirawat di rumah sakit, sementara 12 lainnya telah dinyatakan sembuh.

Otoritas kesehatan Perancis mendapati 12 pasien baru, termasuk tiga orang yang bekerja di sebuah pangkalan militer, yang semuanya terkait dengan dua kasus sebelumnya di Oise, di utara Paris.

Dua kasus itu adalah seorang laki-laki Perancis berusia 60 tahun yang meninggal pekan ini dan seorang warga lain yang hingga laporan ini disampaikan masih dirawat di ruang gawat darurat di utara kota Amiens. Pihak berwenang Perancis masih berupaya menentukan bagaimana keduanya tertular virus itu karena mereka tidak pernah bepergian ke zona berisiko. [em/pp]

XS
SM
MD
LG