Tautan-tautan Akses

Pernyataan Analis Forensik Bertentangan dengan Pengakuan Pistorius


Oscar Pistorius (kiri) tiba di kantor pengadilan tinggi di Pretoria, Afrika Selatan hari Rabu (12/3).
Oscar Pistorius (kiri) tiba di kantor pengadilan tinggi di Pretoria, Afrika Selatan hari Rabu (12/3).

Analis forensik Afrika Selatan mengatakan goresan pada pintu itu tidak sesuai dengan yang diakibatkan seandainya Oscar Pistorius mengenakan kaki prostetik.

Analis forensik kepolisian Afrika Selatan telah memberi kesaksian bahwa Oscar Pistorius kemungkinan tidak mengenakan kaki prostetik ketika ia menggunakan pemukul Kriket untuk menggedor pintu yang ditembus peluru yang ia tembakkan dan menewaskan kekasihnya tahun lalu.

Pintu dihadirkan saat pengadilan hari Rabu (12/3) di mana Johannes Vermeulen menggambarkan bagaimana dua goresan dalam -- atau penyok -- yang terbentuk pada pintu itu tidak diragukan akibat hantaman pemukul kriket.

Ia mendemonstrasikan posisi yang menunjukkan bagaimana pemukul kriket itu digunakan, dan mengatakan goresan pada pintu itu tidak sesuai dengan yang diakibatkan seandainya Pistorius mengenakan kaki prostetik.

Pistorius, dalam surat pernyataan di bawah sumpah pada sidang banding, mengatakan, ia mengenakan kaki prostetik sebelum menggedor pintu itu dengan pemukul kriket.

Pengacara Pistorius, sewaktu menguji silang Vermeulen, mengatakan, tim pembela dapat menunjukkan bahwa tanda penyok yang sama dapat dibuat seseorang dalam posisi berdiri.

Recommended

XS
SM
MD
LG