Sebelas orang penumpang jet pribadi Turki tewas, Minggu(11/3), setelah jet tersebut menabrak gunung dan terbakar saat hujan deras di selatan Iran, kata pihak berwenang.
Kepada televisi pemerintah, juru bicara Organisasi Penerbangan Sipil Iran, Reza Jafarzadeh, mengatakan "Kami bisa memastikan, jet pribadi Turki, hilang dari radar saat melewati wilayah udara kami, dan jatuh di dekat Shahr-e Kord," sekitar 370 kilometer selatan Ibu Kota, Teheran.
Penumpang jet itu termasuk ahli waris miliarder Turki, Mina Basaran, dan tujuh temannya, yang dalam perjalanan pulang dari pesta menjelang pernikahannya yang direncanakan bulan depan.
Kantor berita setengah-resmi Iran, Fars, mengatakan pesawat itu berangkat dari Uni Emirat Arab menuju Istanbul.
Kecelakaan Minggu itu terjadi setelah pesawat ATR-72 Iran, turboprop bermesin kembar untuk terbang jarak pendek, jatuh di Iran selatan, menewaskan ke-65 orang di dalamnya pada Februari lalu. [ka/al]