Tautan-tautan Akses

PM Australia: ‘Lockdown’ 7 Hari Sangat Menantang bagi Victoria


Patung Gadis Pemberani (The Fearless Girl) memandang pesan "Please Stay Home" di Federation Square yang sepi pada hari pertama 'lockdown' di Melbourne, Australia, 13 Februari 2021. (REUTERS/Sandra Sanders)
Patung Gadis Pemberani (The Fearless Girl) memandang pesan "Please Stay Home" di Federation Square yang sepi pada hari pertama 'lockdown' di Melbourne, Australia, 13 Februari 2021. (REUTERS/Sandra Sanders)

PM Australia Scott Morrison mengatakan tujuh hari mendatang akan “sangat menantang” bagi Victoria karena negara bagian itu kembali melakukan lockdown untuk keempat kalinya sejak pandemi dimulai.

“Tentu saja kami sangat memperhatikan penderitaan dan kesulitan yang akan ditimpakan terhadap warga di seluruh Victoria,” kata Morrison kepada wartawan di Canberra hari Kamis. Ini akan menjadi “lockdown pemutus mata rantai, dan lockdown selama tujuh hari yang mudah-mudahan tidak akan berlangsung selama itu,” lanjutnya.

Lockdown tujuh hari bagi Melbourne, yang pernah menjadi lokasi kasus terburuk COVID-19 di Australia, dan keseluruhan negara bagian Victoria, diberlakukan setelah klaster baru di kota itu bertambah menjadi 26 kasus, termasuk satu orang yang berada dalam perawatan intensif.

Klaster baru di Melbourne ditemukan setelah seorang pengunjung dari India terinfeksi varian virus yang lebih mudah menular sewaktu berada di dalam karantina di hotel di negara bagian itu awal bulan ini.

Orang-orang antre di pusat vaksinasi COVID-19 di Melbourne, 26 Mei 2021, ketika kota terbesar kedua di Australia berjuang melawan meningkatnya kasus positif COVID-19. (Foto: William WEST / AFP)
Orang-orang antre di pusat vaksinasi COVID-19 di Melbourne, 26 Mei 2021, ketika kota terbesar kedua di Australia berjuang melawan meningkatnya kasus positif COVID-19. (Foto: William WEST / AFP)

Pengunjung itu tidak didiagnosis terjangkit virus itu hingga ia pulang ke rumahnya di Melbourne.

Kota terbesar kedua di Australia itu mengalami gelombang kedua infeksi yang mencapai puncaknya dengan 725 kasus baru dalam satu hari pada bulan Agustus, ketika penyebaran di tengah komunitas praktis tidak terjadi di tempat lain di negara itu.

Lockdown itu berlangsung selama 111 hari. Lockdown ketiga yang berlangsung lima hari pada bulan Februari dipicu oleh klaster terdiri dari 13 kasus yang terkait dengan karantina hotel di dekat Bandara Melbourne.

Victoria melaporkan 820 dari 910 kematian akibat virus corona di Australia selama pandemi. [uh/ab]

XS
SM
MD
LG