Tautan-tautan Akses

PM China: AS, China Harus Fokus pada Kepentingan Bersama


Perdana Menteri China Li Keqiang dalam jumpa pers setelah upacara penutupan Kongres Rakyat Nasional China di Beijing (13/3). (Reuters/Barry Huang)
Perdana Menteri China Li Keqiang dalam jumpa pers setelah upacara penutupan Kongres Rakyat Nasional China di Beijing (13/3). (Reuters/Barry Huang)

Li Keqiang mengatakan negara-negara yang bekerjasama akan mempunyai perbedaan pandangan tetapi mereka dapat saling menghormati keprihatinan utama lainnya.

Perdana Menteri China Li Keqiang mengatakan China dan Amerika Serikat hendaknya memusatkan perhatian pada kepentingan bersama mereka untuk memperkuat hubungan mereka lebih jauh.

Li mengatakan Kamis (13/3) bahwa negara-negara yang bekerjasama akan mempunyai perbedaan pandangan dan perselisihan tetapi mereka dapat saling menghormati keprihatinan utama lainnya.

Amerika dan China adalah ekonomi terbesar di dunia dan melakukan perdagangan bernilai US$520 milyar setiap tahun.

Komentar Li itu dikeluarkan setelah penutupan Kongres Rakyat Nasional China.

Kongres Rakyat beranggotakan tiga ribu delegasi yang diangkat dari provinsi-provinsi dan daerah di seluruh China, dan mengadakan pertemuan setiap tahun untuk dengan resmi menyetujui kebijakan yang diajukan oleh Partai Komunis yang berkuasa.
XS
SM
MD
LG