Pemimpin baru India, Narendra Modi hari Selasa (12/8) mengunjungi Kashmir-India, wilayah yang disengketakan, untuk meresmikan proyek pembangkit listrik sebagai bagian dari dorongan untuk membangun infrastruktur di negara pegunungan Himalaya yang berbatasan dengan Pakistan dan China itu.
Kepada pasukan di kota Kargil yang terpencil di Kashmir, PM Narendra Modi mengatakan lebih banyak tentara India tewas dalam melawan teroris daripada dalam perang yang sesungguhnya.
Menurut Modi, negara tetangga India, Pakistan, telah kehilangan kekuatan untuk melakukan perang konvensional, tetapi terus terlibat dalam perang proxy yang menggunakan teroris yang membunuh warga sipil.
Pemimpin India itu mengacu pada tuduhan lama India bahwa Pakistan mendukung kelompok teroris Muslim yang beroperasi di Kashmir India, wilayah yang mayoritas penduduknya Muslim dan ingin lepas dari kekuasaan India. Pakistan membantah tuduhan itu.
Itu adalah kunjungan pertama Perdana Menteri India ke Kargil, di mana penyusup yang didukung Pakistan menguasai puncak-puncak gunung pada tahun 1999, memicu operasi militer India untuk mengusir mereka. Sejak itu, India mempertahankan kehadiran militer yang sangat besar di kota kecil tersebut.
Komentar singkat yang menarget Pakistan itu bertentangan dengan upaya kedua negara untuk meredakan ketegangan sejak Modi menjabat tiga bulan lalu. Sejak pemimpin India itu menyatakan keinginan bekerjasama dengan Pakistan, kedua negara di Asia Selatan yang bersaing itu siap menghidupkan kembali dialog yang macet, akhir bulan ini.
Sebagian besar kunjungan sehari Modi ke Kashmir ditujukan untuk menggarisbawahi komitmennya membangun wilayah Himalaya itu, yang berbatasan dengan Pakistan dan China, di mana kurangnya pembangunan dan pekerjaan telah memicu sentimen anti-India.
Perdana Menteri India itu meresmikan dua proyek pembangkit listrik tenaga air - satu di Kargil dan lainnya di Ladakh, gurun yang dingin. Ia juga meletakkan batu pondasi untuk jaringan kabel listrik.
Kepada penduduk di Leh, kota utama di Ladakh, Modi berjanji akan membangun jalan dan meningkatkan pariwisata. Menurut Modi, pembangunan harus sedemikian rupa sehingga mengubah kehidupan rakyat biasa.
Pengamat mengatakan pemerintah baru India itu sedang mengusahakan pembangunan infrastruktur seperti jalan, jalur kereta api dan proyek-proyek pembangkit listrik di wilayah Himalaya.
Ini adalah kunjungan kedua Modi ke Kashmir sejak menjabat. Bulan lalu, ia meresmikan proyek jalan kereta api di Jammu dan proyek pembangkit listrik di lembah Kashmir.
Kedua kunjungan singkat itu dilakukan selagi Kashmir bersiap melaksanakan pemilihan kepala daerah akhir tahun ini, dan Modi berusaha membujuk orang agar memilih partainya.