Tautan-tautan Akses

Penyerang Sekolah di Tiongkok Diduga Akibat Pengaruh Ramalan Kiamat


Seorang siswa yang terluka akibat serangan dengan pisau mendapat perawatan di rumah sakit terdekat (Foto: dok). Min Yonngjun, seorang pria Tiongkok melukai 23 siswa Sekolah Dasar di propinsi Henan, Jum'at (14/12), diduga akibat terpengaruh ramalan suku Maya yang memprediksi dunia akan kiamat.
Seorang siswa yang terluka akibat serangan dengan pisau mendapat perawatan di rumah sakit terdekat (Foto: dok). Min Yonngjun, seorang pria Tiongkok melukai 23 siswa Sekolah Dasar di propinsi Henan, Jum'at (14/12), diduga akibat terpengaruh ramalan suku Maya yang memprediksi dunia akan kiamat.

Pihak berwenang Tiongkok memperkirakan penyerang para siswa di luar sebuah sekolah dasar di provinsi Henan pekan lalu akibat terpengaruh ramalan kuno yang memprediksi dunia akan kiamat.

Polisi Tiongkok mengatakan Min Yongjun mendatangi sekolah itu hari Jumat (14/12) dengan sebilah pisau dapur dan diduga melukai 23 siswa dan seorang penduduk desa sebelum ditaklukkan oleh para guru dan polisi. Tidak ada diantara siswa yang luka parah.

Kantor berita resmi Tiongkok Xinhua mengatakan penyelidikan awal mendapati Min secara psikologis sangat dipengaruhi oleh desas-desus bahwa dunia akan segera kiamat. Motif spesifiknya tidak diketahui.

Sebagian orang mengatakan kalender kuno suku Maya memprediksi dunia akan kiamat hari Jumat, tanggal 21 Desember.

Penjagaan keamanan di sekolah-sekolah Tiongkok telah ditingkatkan dalam beberapa tahun terakhir ini setelah terjadinya serangkaian serangan terhadap para siswa, sebagian besar melibatkan para pemuda bermental tidak stabil.

Recommended

XS
SM
MD
LG