Politisi yang juga ikon gulat professional Jepang, Kanji Inoki, bertemu dengan orang kepercayaan pemimpin Korea Utara Kim Jong-un, Sabtu (10/9) dalam kunjungan terbarunya di Pyongyang, sehari setelah Korea Utara melakukan percobaan nuklir yang kelimanya, dengan tidak memperdulikan sanksi internasional yang berat.
Inoki bertemu dengan Ri Su-yong, mantan menteri luar negeri Korea Utara dan pemimpin sekarang departemen internasional Partai Pekerja yang berkuasa di negara tersebut. Belum diketahui apa yang dibicarakan oleh kedua orang itu.
Kantor berita resmi Korea Utara mengatakan Inoki memberi kepada RI hadiah yang tidak dijelaskan yang dimaksudkan untuk Kim, tetapi tidak memberi keterangan lebih jauh.
Inoki, 73 tahun, adalah pegulat bayaran yang berubah menjadi anggota parlemen, yang kemungkinan paling dikenal di Amerika Serikat atas pertarungan persahabatannya dengan Muhammad Ali dalam tahun 1970-an.
Ia sudah bertahun-tahun sering berkunjung ke Korea Utara dan mendukung gagasan menggalakkan pertukaran dengan negara yang terkucil itu melalui olah raga.
Tahun 1995, Inoki bertarung dengan Ric Flair dari Amerika dalam apa yang disebut “Tubrukan di Korea,” peristiwa dua hari yang diadakan di Stadion 1 Mei yang sangat besar di Pyongyang yang mendatangkan 380 ribu orang penonton dan tamu undangan termasuk Ali.
Inoki mengatur satu lagi pertandingan olah-raga di Pyongyang tahun 2014, dengan kira-kira 20 pemain seni bela-diri yang bertanding dalam seri persahabatan. [gp]