Tautan-tautan Akses

Presiden Meksiko, AS akan Bertemu di Tengah Hubungan yang Baru Tegang


FILE - Presiden Joe Biden (kanan) bertemu dengan Presiden Mexico Andrés Manuel López Obrador di Oval Office Gedung Putih, Washington, 18 November 2021.
FILE - Presiden Joe Biden (kanan) bertemu dengan Presiden Mexico Andrés Manuel López Obrador di Oval Office Gedung Putih, Washington, 18 November 2021.

Presiden Andres Manuel Lopez Obrador akan mengunjungi Washington, Selasa (12/7), untuk bertemu dengan Presiden Joe Biden, sebulan setelah Lopez Obrador menolak undangan Biden ke KTT Amerika di Los Angeles.

Pemimpin Meksiko itu telah menuntut agar Biden mengundang para pemimpin Kuba, Nikaragua dan Venezuela -- semua negara dengan rezim anti-demokrasi -- ke pertemuan puncak itu dan ia juga menyebut dukungan AS untuk Ukraina sebagai "kekeliruan besar".

Terkait masalah itu, dan masalah-masalah lainnya, menurut sejumlah pengamat, Lopez Obrador memiliki hubungan yang jauh lebih buruk dengan Biden daripada dengan Donald Trump, yang mengancam Meksiko, tetapi hanya menginginkan satu hal dari tetangga selatannya itu, yakni menghentikan migran mencapai perbatasan.

“Saya kira ini lebih karena pemerintahan Biden berusaha keras untuk melembagakan kembali hubungan dan memulihkan hubungan yang tidak hanya berpusat pada imigrasi dan perdagangan. Dan saya kira sebagai akibatnya, ini mengarah pada isu-isu yang kurang nyaman dibicarakan AMLO,'' kata Andrew Rudman, direktur Institut Meksiko di Wilson Center. AMLO merujuk pada singkatan nama presiden Meksiko.

Para pejabat AS ingin Lopez Obrador mengurangi ketergantungan negaranya pada bahan bakar fosil dan menghentikan usahanya untuk memanfaatkan pembangkit-pembangkit listrik milik negara Meksiko dengan mengorbankan pembangkit-pembangkit listrik tenaga gas dan energi terbarukan yang dibangun pihak asing.

Washington telah mengajukan beberapa keluhan berdasarkan perjanjian perdagangan bebas AS-Meksiko-Kanada yang mendorong Meksiko untuk menegakkan hukum dan aturan lingkungan yang menjamin hak-hak serikat pekerja.

Lopez Obrador juga dengan marah menolak kritik AS atas pembunuhan jurnalis di Meksiko atau upayanya sendiri untuk melemahkan pengawasan dan keseimbangan dalam pemerintahan Meksiko. Ia juga marah dengan pendanaan AS untuk kelompok-kelompok sipil dan nonpemerintah di Meksiko yang diklaimnya sebagai bagian dari oposisi. [ab/uh]

Forum

XS
SM
MD
LG