Tautan-tautan Akses

Presiden Nigeria Ganti Para Pejabat Militer Senior


Presiden Nigeria Muhammadu Buhari
Presiden Nigeria Muhammadu Buhari

Presiden Nigeria Muhammadu Buhari telah mengganti seluruh pejabat militer senior negaranya guna memperkuat perlawanan terhadap militan Boko Haram.

Buhari hari Senin mengganti kepala staf angkatan darat, laut dan udara Nigeria, serta kepala badan intelijen dan penasihat keamanan nasionalnya. Langkah ini sudah diperkirakan mengingat para pejabat itu berasal dari masa jabatan pendahulunya, Goodluck Jonathan, dan Buhari ingin merombak strategi militer Nigeria.

Dalam aksi terbaru, Boko Haram membom kota Fotokol dan menewaskan paling tidak 11 orang Minggu malam.

Polisi hari Senin juga mengatakan setidaknya 40 orang tewas di tangan Boko Haram hari Jumat dan Sabtu di negara bagian Borno.

Boko Haram semakin menggencarkan serangannya dalam beberapa minggu ini setelah Presiden Buhari memindahkan pusat komando militer. Komando militer dipindahkan dari Abuja, ibukota Nigeria, ke Maiduguri, pusat perlawanan pemberontak.

Buhari, seorang purnawirawan, berjanji mengakhiri pemberontakan Boko Haram semasa berkampanye dalam pemilu presiden.

Boko Haram mulai memberontak tahun 2009 untuk memberlakukan hukum syariah di Nigeria. Mereka telah menewaskan ribuan warga lewat penembakan dan pemboman. Pemerintah Nigeria lalu memberlakukan status darurat di tiga negara bagian kubu militan tersebut, tetapi belum berhasil menumpas pemberontakan tersebut.

Recommended

XS
SM
MD
LG