Tautan-tautan Akses

Presiden Obama Inginkan Pemeriksaan Seksama Calon Pembeli Senjata


Presiden Amerika Barack Obama menyampaikan sambutannya terkait pengetatan peraturan kepemilikan senjata api di Akademi Kepolisian di Denver, Colorado (3/4).
Presiden Amerika Barack Obama menyampaikan sambutannya terkait pengetatan peraturan kepemilikan senjata api di Akademi Kepolisian di Denver, Colorado (3/4).

Presiden Barack Obama mengatakan tidak harus ada konflik antara perlindungan hak pemilik senjata api di Amerika dan perlindungan nyawa warga, Rabu (3/4).

Obama memberikan sambutan di hadapan para polisi di Colorado – negara bagian yang menetapkan peraturan kepemilikan senjata api paling ketat di Amerika, Rabu (3/4).

Dalam sambutannya, Obama mengatakan bahwa undang-undang yang sekarang mempunyai celah-celah yang memungkinkan terlalu banyak penjahat menghindari pemeriksaan latar-belakang mereka untuk pembelian senjata.

Gubernur negara bagian Colorado akan menandatangani undang-undang yang mencakup pemeriksaan latar-belakang yang seksama bagi para calon pembeli senjata api. Hal tersebut sesuai dengan keinginan Presiden, yang mengimbau agar dapat disetujui Kongres untuk diberlakukan di seluruh Amerika..

Menurut Presiden Obama, undang-undang yang lebih kuat tidak menghentikan semua kejahatan senjata api, tetapi patut diperjuangkan sekalipun undang-undang itu nantinya hanya dapat menyelamatkan nyawa satu orang saja dari pembunuhan massal.
XS
SM
MD
LG