Tautan-tautan Akses

Presiden Putin Bentuk Kabinet Baru


Presiden Rusia Vladimir Putin
Presiden Rusia Vladimir Putin

Presiden Rusia Vladimir Putin telah membentuk kabinet baru pada Selasa (21/1), dan mengganti para anggotanya, namun mempertahankan menteri luar negeri, pertahanan, dan keuangannya.

Perombakan kabinet ini datang sementara Putin meluncurkan reformasi konstitusi yang oleh banyak kalangan dinilai merupakan usaha memperkuat kekuasaannya setelah masa jabatannya berakhir pada 2024.

Segera setelah mengumumkan perubahan yang diusulkannya minggu lalu, Putin memberhentikan PM Dmitry Medvedev, dan mengangkat Mikhail Mishustin sebagai penggantinya.

Hari Selasa (21/1), Putin menerbitkan sebuah dekrit yang menguraikan struktur kabinet barunya dan para menterinya. Menlu Sergey Lavrov, Menhan Sergei Shoigu, dan MenKeu Anton Siluanov tetap bertahan di pos masing-masing.

Putin bertemu dengan para anggota kabinet barunya pada Selasa, dan memujinya sebagai kabinet yang sangat berimbang. (jm/ii)

Recommended

XS
SM
MD
LG