Presiden Venezuela Nicolas Maduro telah menerima gagasan mediasi oleh pihak ketiga dalam pembicaraan dengan oposisi.
Rekomendasi untuk pihak ketiga diajukan setelah dua hari pertemuan di Caracas yang mencakup para pejabat Venezuela, oposisi dan para menteri luar negeri Amerika Selatan.
Rincian pembicaraan yang direncanakan itu dan siapa penengah pihak ketiga tidak diumumkan. Usaha-usaha lain untuk mengadakan pembicaraan perdamaian Venezuela telah gagal.
Di Washington, Asisten Menteri Luar Negeri Roberta Jacobson mengatakan Kamis (27/3) bahwa sanksi dapat menjadi alat penting terhadap pemerintahan Maduro.
Dia mengatakan Washington akan berembuk dengan sekutu-sekutunya kalau oposisi tidak diberi “ruang demokrasi.”
Protes jalanan berbulan-bulan menentang Presiden Maduro dan pemerintahan sosialisnya telah menewaskan paling sedikit 32 orang.
Demonstran mengatakan mereka sudah jemu dengan kekurangan pangan dan kejahatan yang tak terkendali.
Rekomendasi untuk pihak ketiga diajukan setelah dua hari pertemuan di Caracas yang mencakup para pejabat Venezuela, oposisi dan para menteri luar negeri Amerika Selatan.
Rincian pembicaraan yang direncanakan itu dan siapa penengah pihak ketiga tidak diumumkan. Usaha-usaha lain untuk mengadakan pembicaraan perdamaian Venezuela telah gagal.
Di Washington, Asisten Menteri Luar Negeri Roberta Jacobson mengatakan Kamis (27/3) bahwa sanksi dapat menjadi alat penting terhadap pemerintahan Maduro.
Dia mengatakan Washington akan berembuk dengan sekutu-sekutunya kalau oposisi tidak diberi “ruang demokrasi.”
Protes jalanan berbulan-bulan menentang Presiden Maduro dan pemerintahan sosialisnya telah menewaskan paling sedikit 32 orang.
Demonstran mengatakan mereka sudah jemu dengan kekurangan pangan dan kejahatan yang tak terkendali.