Tautan-tautan Akses

Presiden Zelenskyy Berpidato di Depan Pasukan dalam Peringatan Hari Kemenangan Eropa


Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskiy memeriksa peralatan dan senjata militer terbaru, di tengah serangan Rusia ke Ukraina, di wilayah Kyiv, Ukraina, 13 April 2024. (Foto: via Reuters)
Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskiy memeriksa peralatan dan senjata militer terbaru, di tengah serangan Rusia ke Ukraina, di wilayah Kyiv, Ukraina, 13 April 2024. (Foto: via Reuters)

Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy berpidato di depan pasukan dan mengheningkan cipta selama satu menit pada hari Rabu (8/5) pada acara Victory in Europe (VE) Day atau “Hari Kemenangan di Eropa” yang menandai berakhirnya Perang Dunia II di Eropa pada tahun 1945.

“Kehidupan sendirilah yang menjadi sasaran pada malam itu – sama seperti ratusan malam dan hari serupa lainnya dalam perang ini. Bagi semua orang di dunia yang benar-benar melihat kenyataan dan memiliki keberanian untuk tidak menutup mata, jelas bahwa negara Rusia tidak hanya berperang melawan kemerdekaan Ukraina, tidak hanya melawan negara kami, tetapi melawan semuanya yang memberi kehidupan pada negara dan rakyatnya,” kata Zelenskyy.

Dia merujuk pada serangan Rabu dini hari yang dilakukan pasukan Rusia di mana mereka melepaskan lebih dari 50 rudal jelajah dan drone peledak ke jaringan listrik Ukraina.

Serangan ini menarget wilayah yang luas dalam apa yang disebut oleh Zelenskyy sebagai sebagai serangan “besar-besaran.” [lt/jm]

Forum

Recommended

XS
SM
MD
LG