Tautan-tautan Akses

Ratu Elizabeth II Hadiri Misa di Gereja Setelah Absen 2 Minggu


Foto yang dirilis tanggal 25 Desember 2016 ini menampilkan sosok Ratu Inggris Elizabeth II sedang berpose di Ruang Regency Istana Buckingham, London, seusai rekaman siaran ucapan Natal untuk warga Inggris (Foto: dok).
Foto yang dirilis tanggal 25 Desember 2016 ini menampilkan sosok Ratu Inggris Elizabeth II sedang berpose di Ruang Regency Istana Buckingham, London, seusai rekaman siaran ucapan Natal untuk warga Inggris (Foto: dok).

Mengenakan pakaian berwarna biru, Ratu Elizabeth II mengikuti misa bersama suaminya, Pangeran Philip yang berusia 95 tahun, dan sejumlah anggota keluarga kerajaan lainnya, termasuk cucunya Pangeran William dan istrinya Kate.

Ratu Elizabeth II ikut menghadiri misa di sebuah gereja dekat tempat tinggalnya di Sandringham, setelah absen selama dua minggu karena sakit.

Ratu Inggris yang berusia 90 tahun ini disambut oleh para jemaat ketika tiba dengan mobilnya di gereja St. Mary Magdalene, yang terletak sekitar 170 kilometer di utara London. Ini merupakan penampilan pertamanya di depan publik dalam beberapa pekan terakhir.

Mengenakan pakaian berwarna biru, Ratu mengikuti misa bersama suaminya, Pangeran Philip yang berusia 95 tahun, dan sejumlah anggota keluarga kerajaan lainnya, termasuk cucunya Pangeran William dan istrinya Kate.

Ratu kerap datang ke gereja itu, tetapi untuk pertama kali dalam puluhan tahun ia tidak hadir dalam misa Natal, yang menurut Istana Buckingham karena flu berat.

Ia juga tidak mengikuti misa pada Tahun Baru karena belum pulih.

Ratu Elizabeth II yang paling lama memerintah Kerajaan Inggris, umumnya berada dalam kondisi sehat beberapa tahun terakhir ini, meskipun setelah memasuki usia 90 tahun ia telah mengurangi lawatan dan penampilan di depan khalayak ramai. (em/ii)

Recommended

XS
SM
MD
LG