Tautan-tautan Akses

Ratusan Warga Korsel Protes Kebijakan Negara Soal Korut


Warga Seoul menggelar unjuk rasa damai menentang kebijakan pemerintah Korsel terkait hubungan dengan Korut (12/8).
Warga Seoul menggelar unjuk rasa damai menentang kebijakan pemerintah Korsel terkait hubungan dengan Korut (12/8).

Ratusan warga Korea Selatan mengadakan aksi unjuk rasa damai hari Minggu menentang kebijakan negara tersebut terkait Korea Utara.

Seorang aktivis mengatakan Korea Selatan seharusnya tidak melakukan pendekatan konfrontatif terhadap tetangganya di semenanjung itu dan bergerak ke arah memperbaiki hubungan.

Para demonstran juga mengungkapkan kemarahan atas aliansi militer Korea Selatan dengan Jepang. Tokyo baru-baru ini memrotes kunjungan Presiden Korea Selatan Lee Myung-bak ke sekelompok pulau tak berpenghuni yang diklaim kedua negara.

Isu-isu lama juga mengganggu hubungan itu, termasuk penjajahan brutal Jepang atas Korea Selatan, dan perbudakan perempuan selama era Perang Dunia II.

Recommended

XS
SM
MD
LG