Tautan-tautan Akses

Sekjen PBB Ban Ki-moon Tiba di Nigeria


Sekjen PBB Ban Ki-moon akan bertemu dengan presiden baru Nigeria, Muhammadu Buhari hari Senin 24/8 (foto: dok).
Sekjen PBB Ban Ki-moon akan bertemu dengan presiden baru Nigeria, Muhammadu Buhari hari Senin 24/8 (foto: dok).

Sekjen PBB Ban Ki-moon tiba di Nigeria hari Minggu (23/8) untuk memperingati pemboman markas PBB oleh Boko Haram.

Sekretaris Jenderal PBB Ban Ki-moon tiba di Nigeria hari Minggu (23/8) untuk memperingati pemboman markas PBB oleh Boko Haram dan memusatkan perhatian baru terhadap nasib 219 siswi sekolah yang diculik para ekstrimis, demikian menurut kantor berita Associated Press.

Ban Ki-moon akan bertemu dengan presiden baru Nigeria, Muhammadu Buhari, hari Senin, ditengah rencana melancarkan serangan regional yang lama tertunda terhadap gerilyawan Islam di negara Afrika Barat itu.

Sebuah pernyataan PBB mengatakan para pemimpin akan membahas langkah-langkah melawan kekerasan ekstremis serta HAM dan perubahan iklim.

Ban Ki-moon juga dijadwalkan bertemu kelompok “Bring Back Our Girls” yang mendesak pemerintah untuk bertindak membebaskan ke-219 siswi yang diculik dan kini telah ditahan hampir 500 hari, menurut kelompok itu.

Juga pada hari Senin, Ban Ki-moon akan meletakkan karangan bunga untuk memperingati ledakan bom mobil tanggal 26 Agustus 2011 yang menewaskan 21 orang di markas PBB di Abuja, Nigeria. Seorang pelaku bom bunuh diri melewati barikade dan mobil yang dikendarainya meledak saat menabrak lobi gedung tersebut.

Recommended

XS
SM
MD
LG