Tautan-tautan Akses

Sri Lanka Tangkap 40 Manusia Perahu Tujuan Australia


Para pencari suaka ilegal yang hendak berlayar ke Australia menggunakan perahu kecil, tertangkap di Sri Lanka (Foto: dok).
Para pencari suaka ilegal yang hendak berlayar ke Australia menggunakan perahu kecil, tertangkap di Sri Lanka (Foto: dok).

Polisi Sri Lanka telah menangkap 40 orang yang diduga korban penyelundupan manusia dan berupaya memasuki Australia secara ilegal, Kamis (5/7).

Dua kapal kecil yang mengangkut sekitar 40 penumpang, termasuk seorang perempuan dan dua anak yang berusaha memasuki Australia secara ilegal, telah ditangkap polisi Sri Lanka, Kamis malam (5/7).

Menurut para pejabat setempat, orang-orang yang ditahan itu kemungkinan adalah korban penyelundupan manusia.

Penangkapan itu terjadi setelah dua kapal yang mengangkut sejumlah migran dengan tujuan Australia terbalik dalam beberapa pekan baru-baru ini dan menewaskan lebih dari 90 orang.

Insiden-insiden itu membangkitkan kembali debat di Australia mengenai bagaimana mencegah ribuan pencari suaka melakukan perjalanan laut yang berbahaya setiap tahun dengan menggunakan kapal-kapal yang padat dan berkondisi buruk.

Recommended

XS
SM
MD
LG