Tautan-tautan Akses

Studi Vietnam: Transisi Desa ke Kota Jelaskan Wabah Covid-19


Petugas kesehatan menyemprotkan disinfektan di Hanoi, Vietnam (31/3).
Petugas kesehatan menyemprotkan disinfektan di Hanoi, Vietnam (31/3).

Vietnam mungkin punya pengalaman bagaimana mengatasi keadaan darurat COVID-19 dengan memantau tempat-tempat berpotensi paling tinggi merebaknya wabah.

Penelitian menunjukkan tempat itu bukan daerah dekat perkotaan atau kawasan jauh di pedesaan, melainkan tempat-tempat yang sedang dalam proses transisi.

Para ahli dari East-West Center di Hawaii mendasarkan penilaian ini setelah melihat tindakan Vietnam ketika terjadi wabah flu burung tahun 2003.

Para ilmuwan menemukan tingkat infeksi tertinggi di daerah yang sedang mengalami urbanisasi di mana terdapat campuran berbagai kondisi, seperti akses sanitasi dan beragam populasi burung di dekat jalan-jalan raya nasional.

Dengan demikian, pemerintah berpeluang lebih tinggi untuk mendeteksi wabah virus sedini mungkin jika memantau daerah urbanisasi seperti itu, kata James Spencer, Sumeet Saksena dan Jefferson Fox, para peneliti senior di East West Center.

“Dari sudut praktis, hubungan antara pembangunan perkotaan dan wabah penyakit dapat membantu pemerintah mengidentifikasi lokasi-lokasi yang paling berpotensi mengalami wabah flu burung, sehingga upaya pencegahan dilakukan lebih ekonomis, tepat sasaran, dan lebih efektif,” demikian para peneliti senior itu menulis dalam analisa yang diterbitkan pusat penelitian tersebut tanggal 1 April 2020. [mg/ii]

Recommended

XS
SM
MD
LG