Tautan-tautan Akses

Taylor Swift, One Direction Musisi dengan Bayaran Tertinggi


Taylor Swift pada sebuah pesta di Beverly Hills, California. (Foto: Dok)
Taylor Swift pada sebuah pesta di Beverly Hills, California. (Foto: Dok)

Secara kolektif, 30 musisi yang ada dalam daftar ini meraih pendapatan lebih dari $1,8 miliar tahun ini.

Bintang pop AS, kelompok vokal One Direction dan penyanyi Inggris Adele adalah musisi-musisi dengan bayaran tertinggi di dunia tahun ini, menurut majalah Forbes, Rabu (30/11).

Dengan pendapatan US$170 juta dari tur, rekaman, sponsor dan penghasilan lain, Swift, 26, menyandang gelar musisi dengan bayaran tertinggi 2016. Ia mendapatkan penghasilan kotor lebih dari $200 juta untuk tur Amerika Utara bagi albumnya "1989".

Penyanyi lagu "Bad Blood" itu diikuti oleh One Direction, band pop Inggris-Irlandia, yang meraup $110 juta, dan pendapatan kotor lebih dari $200 juta untuk tur On the Road Again baru-baru ini. Para anggota band termasuk Niall Horan, Liam Payne, Harry Styles, Louis Tomlinson dan, yang baru saja keluar, Zayn Malik.

Ada di posisi ketiga adalah penyanyi lagu "Hello", Adele, 28, dengan $80,5 juta, pendapatan tertingginya secara keseluruhan sejauh ini. Adele, yang albumnya "25" adalah yang terlaris tahun 2015, terus menikmati keberhasilan dengan penjualan album itu tahun ini dan mendapatkan jutaan dolar per malam dari pertunjukannya.

Madonna, dengan tur "Rebel Heart" yang menghasilkan pendapatan kotor $170 juta, ada di posisi ke empat dengan $76,5 juta. Sisanya adalah Rihanna ($75 juta), penyanyi country Garth Brooks ($70 juta), band rock veteran AC/DC ($67,5 juta), Rolling Stones ($66,5 juta), DJ Calvin Harris ($63 juta) dan taipan musik Diddy ($62 juta).

Secara kolektif, 30 musisi yang ada dalam daftar ini meraih pendapatan lebih dari $1,8 miliar tahun ini.

Forbes mengkompilasi daftar ini setelah memperkirakan pendapatan sebelum pajak selama 12 bulan dari Juni 2015 sampai Juni 2016 berdasarkan wawancara-wawancara dengan manajer, agen, pengacara dan beberapa bintang tersebut. Majalah itu juga melihat data dari Pollstar, Asosiasi Industri Rekaman Amerika dan perusahaan pelacak Nielsen SoundScan. [hd]

XS
SM
MD
LG