Tautan-tautan Akses

Tentara Tiongkok, AS Latihan Bersama Tanggap Bencana


Tentara AS dan Tiongkok berbincang-bincang saat penutupan latihan tanggap bencana bersama di Chengdu, provinsi Sichuan, Jumat (30/11).
Tentara AS dan Tiongkok berbincang-bincang saat penutupan latihan tanggap bencana bersama di Chengdu, provinsi Sichuan, Jumat (30/11).

Latihan gabungan militer kedua negara hari Jumat di Chengdu bertujuan untuk mencari cara-cara dalam meningkatkan koordinasi tanggapan bencana alam.

Militer Tiongkok dan militer Amerika kini menjadi lebih mengenal satu sama lain, bahkan selagi ketegangan meningkat di seluruh wilayah Asia-Pasifik.

Para perwira dari kedua negara itu merampungkan latihan gabungan hari Jumat di Chengdu yang bertujuan mencari cara-cara untuk lebih meningkatkan koordinasi tanggapan bencana alam.

Amerika dan Tiongkok telah mengadakan pembicaraan beberapa kali tentang bantuan tanggap bencana, tapi ini adalah pertama kalinya perwira dari kedua belah pihak membahas respons bersama.

Latihan pekan ini terjadi di tengah ketegangan atas sengketa teritorial berkelanjutan di Laut Cina Selatan yang melibatkan Tiongkok dan beberapa negara lain di kawasan itu.

Tiongkok juga sibuk membangun militernya, sementara Washington lebih fokus pada apa yang disebutnya penyeimbangan ulang, dengan mengirim pasukan dan peralatan lebih banyak ke wilayah Asia-Pasifik.

Recommended

XS
SM
MD
LG